Thursday, September 6, 2012

Permainan - Pindah Bola

   Permainan ini dilakukan di tempat terbuka (outdoor). Permainan ini adalah sebuah lomba memindahkan bola dengan menggunakan kaki dari satu kaki ke kaki lainnya dalam sebuah kelompok. Langsung saja yaaa..

Bahan/ alat : Bola

Prosedur :
  1. Tiap anggota tim mendapat bola dan dibawa oleh pemain pertama.
  2. Tiap tim duduk berderet dengan kaki selonjor rapat ke lantai, dengan susunan antara satu pemain dengan pemain yang lain berselang-seling. Ada yang berpunggungan, ada juga ujung kaki yang bertemu; dan bola diletakkan di kaki pertama.
  3. Fasilitator memberi aba-aba mulai lalu para pemain menyerahkan bola ke pemain kedua dengan menggunakan kaki (tidak boleh pakai tangan). Pemain kedua harus menyerahkan bola ke pemain berikutnya. Begitu seterusnya sampai bola berpindah ke pemain terakhir.
  4. Selama permainan bola tidak boleh terjatuh. Kalau terjatuh, harus diulang dari awal.
  5. Pemenangnya adalah tim yang lebih dulu mengoper bola ke pemain terakhir.



   Pemainan ini bisa dimainkan dalam pelajaran olahraga maupun dalam latihan Pramuka. 

Semoga bermanfaat.
Sumber - Buku 100 Game Kreatif .

Related Posts

Permainan - Pindah Bola
4/ 5
Oleh

Berikan komentar anda..